Selasa, 07 Mei 2013

panas ya

klik klik
suara klik mouse berbentuk rilakkuma terdengar malam ini
beriringan dengan burung peliharaan tetangga yang berkicau dengan riang
jadi kenapa burung itu masih sempat berkicau dengan riang jam segini?
aku berpikir dengan frustasi sambil terus meng-klik sendi kaki cewek virtual di layar laptopku
 
aku terus berusaha membetulkan posisi kaki gadis virtual yang kubuat pada aplikasi 3D custom girl yang kubuat
kasihan sekali dia, kalau di kehidupan nyata, mungkin sekarang aku sudah masuk penjara karena sudah membunuh gadis ini dengan memelintiri bagian tubuhnya
setelah sebelumnya mengganti-ganti bajunya seenaknya dan memaksanya berpose...ya begitulah
tolong dipahami, aku tidak melakukannya dengan sengaja lho, cara kerja aplikasinya memang begitu

jadi, pada awalnya aku hanya sedikit frustasi dengan udara panas di kamarku
aku membuka jendela kamarku dengan harapan angin segar akan masuk dan membuatku sedikit merasakan aroma surga
sialnya, harapan tidak kunjung menjadi realita
kubuka laptopku, kubuka aplikasi untuk membuat cewek virtual
kemudian secara ajaib, aku menemukan cara untuk mengatur pose-nya secara mendetil
dan efeknya luar biasa sekali
hidup itu memang ajaib

ya hidup ini ajaib, pikirku
hawa panas yang membuat frustasi ini kini berlanjut menciptakan halusinasi
membawaku ke masa yang sekarang cuma muncul sebagai ilusi

ini bulan mei dan tadi sore Tuhan memberiku berkah luar biasa, nilai presentasi yang hampir sempurna
kemudian pikiranku melayang ke beberapa hari kemarin, aku barusaja mengalami satu hari penuh 'petualangan' yang sangat membahagiakan
kemudian pikiranku melayang ke masa seminggu yang lalu ketika aku harap-harap cemas di Daisuki Japan, berharap susunan acara akan berjalan sebagaimana mestinya
lalu aku merasa terbang lagi ke ingatan ketika aku bersama tim PKM-ku melakukan observasi keliling kota
lalu teringat kembali hari di mana aku duduk di lantai 2 KFC coffee bersama seseorang
kemudian sekilas terlihat satu hari hujan di mana aku memakan roti berisi es krim di samping tempat tidur nenek di rumah sakit
setelah itu siang saat aku membuat artbook pertama mankai
dan terakhir, malam ketika acara Daisuki Japan pertama sedang mencapai acara puncak sementara aku duduk di stan bersama seorang teman karena kami sama-sama kelelahan dan akhirnya aku curhat gila-gilaan

well, ingatanku berhenti di situ
aku masih ingat dengan jelas apa yang aku curhatkan pada temanku itu seolah kejadiannya baru kemarin
setelah aku kalkulasi lagi, ternyata itu terjadi sekitar empat bulan yang lalu
oh sori, yah, aku memang tidak salah. empat bulan

dan tanpa aku sadari, ada berapa banyak hal yang berubah sejak itu
mulai dari bagaimana ketika itu aku harus berteriak dan mengumpat dulu supaya anggota komunitasku mau mendengarkan omonganku dan sejak kapan satu instruksi dari aku saja mereka bisa langsung berinisiatif melaksanakannya dengan hasil yang luar biasa
sejak kapan aku yang dulunya sempat trauma sama social media, lalu semacam jadi kerajingan
sejak kapan deviantart-ku sekarang punya  lebih dari 25 deviation
sejak kapan mankai jadi keren
bagaimana mungkin semester 4 tinggal 3 minggu lagi
dan bagaimana bisa sekarang aku berpikir bahwa orang yang aku pikirkan bisa jadi sedang memikirkan aku juga

Ah terima kasih, Tuhan, sudah membuat aku hidup
dunia ini luar biasa
empat bulan terlewati dengan begitu banyak perubahan
dan aku sampai tidak sadar karena sibuk berjalan dengan perasaan yang membahagiakan
dunia ini indah, dunia ini luar biasa
ini keren sekali
...


ditulis dengan setengah sadar


Senin, 29 April 2013

Jumat, 26 April 2013

Suatu Sore di Mobil Mas Adam

"Mas Rizky, sampean ngerti a? Cewek-cewek maeng noleh ke arah mobil ini terus moro ngomong 'ELEK!' terus ngguyu-ngguyu,"
kata Nico dengan wajah super kesal pada Rizky yang duduk di kursi mobil bagian depan. Aku hanya bisa pura-pura kasihan sampai akhirnya tawaku meledak karena mendengarnya.

Selasa, 23 April 2013

Ular dan Event

Dosen: jadi efek laten iklan ini yang pertama, sang pembuat seolah mengatakan, "perempuan, kamu akan jadi superior ketika kamu lajang dan menampakkan sensualitasmu,"

Dosen: kemudian ada gambar ular di situ, berdasarkan mitos, ular itu menggoda Adam dengan cara apa?

Aku: (nggak sengaja nyeletuk) Seksual, Bu!

(kemudian seisi kelas tertawa terbahak-bahak)

Dosen: Seksual? ular dari mananya menggoda manusia soal seksual?

sebenarnya aku mau jawab, "ular kan panjang, bu. wajar kan mengganggu wanita soal seksual." tapi kok sungkan ya.

***

Oke, mungkin aku lagi agak kecapean. Anyway, Japan Culture Daisuki mau ngadain event lagi nih



Daisuki!! Japan
April 28th @SMA Brawijaya Smart School
start 11.30 til drop
htm Rp6.000,00

don't miss it guys~~ XD

Selasa, 19 Maret 2013

An Afternoon Quality Time

Brian: Mankai itu tempat melihat dunia

Aku: mankai itu tempat curhat!

Rizky: hahaha pokoke aku masio ben dino ketemu arek2 iki lho yo gak bakal bosen

Aku: tapi lek ketemu ben dino, ngkok maleh gaonok ceritane

Rizky: iyo bener seh, iku kekurangane

Onny: iyo, kan justru sensasi kangen iku sing digoleki

:'))

Senin, 18 Maret 2013

For this whole time I'm just force myself for seeking happiness without even realize that it's already here. Stay by my side as I travel :]

Minggu, 10 Maret 2013

New Spring, Oh Semriwing~

Hello March!!
Well I think it's too late to say hello to March, whatever.


Hal paling menyebalkan ketika bulan Maret datang adalah, aku harus balik halaman kalenderku. Komunitas komik-ku, Mankai, bikin homemade kalender tahun ini.
Jadi sistemnya, setiap orang di komunitas itu harus bikin satu artwork, setelah itu dikumpulkan ke Mas Rizky buat diseleksi, artwork yang terpilih akan mendapat kehormatan untuk dipajang jadi background kalender.
Entah keajaiban atau apa, artwork-ku kepilih dan dengan alasan urutan halamannya dimulai dari artwork yang warnanya paling terang, artwork milikku kepilih buat jadi background bulan Januari dan Februari (alasan sebenernya sih untuk pembully-an, jadi kalender ini selesai pertengahan Januari, dengan demikian, artwork-ku cuma bakal kepajang sebentar).

Jadi, begitu bulan Maret tiba, aku harus balik halaman kalender yang ada artwork-ku buat digantikan oleh artworknya Mas Fadly *sob*

Lalu, bulan baru, musim baru harus ada inovasi dong!
Dengan sepenuh jiwa, saya mempersembahkan diri saya untuk merapikan kamar! *standing applause please*

Honestly, I need a bigger space for my workplace. At first I think I'll add some more tables, but then I realize that my desk is large enough though.
All I have to do is make it cleaner then...
TADAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAA!!!!




*susunan meja baru, pen tablet itu dikeluarin cuma buat pencitraan fyi*



*somehow, desk's arrangement is important for me*


NEW ARRANGEMENT FOR YOUR FUTURE ILLUSTRATOR'S DESK!! YEAAAYYY~~~!!!!
uhm, kidding. New arrangement for this whimpy college student, I mean.
If I'm about getting bored, I think I'll just switch 'computer zone' and 'paper zone'. My desk placed near the window. That's make it perfect. The wind is just so semriwing. I'll work harder.

Okay, I think I've made my desk better for a workplace. I hope from now on, I'll be more productive and dilligent :p

Yeay!
Welcome Spring!


Kamis, 21 Februari 2013

Somehow These are Moodboosters, Indeed

Today's lesson:
pikir dua kali sebelum bawa mobil buat berangkat kuliah yang dimulai jam 9.40 atau kamu harus muter dua kali keliling universitas buat cari parkir
ah what a world :')

So, today I was late for 10 minutes (I guess lol) to Ms. Ros' class. I've known her for a long but it was my first time for me to attend her class.
Bu Ros itu anggota senior salah satu komunitas cosplay di kota ini. Wajar kalau sesama orang yang menggeluti bidang jejepangan saling kenal.
As expected, waktu absen, beliau mengucapkan nama "Ananta Aristia Karina" yang tertera di absen sebagai "SUTI," dan seisi kelas dengar itu.
Kemudian sang Suti pun dinobatkan sebagai ketua kelas dengan mengucapkan, "Yah, kalau ada apa-apa nanti saya hubungi Suti. Eh di sini itu namamu Suti?"
"Bu, tolong, nama saya Ananta Aristia, panggilannya Tia," jawab saya dengan tekad mempertahankan nama baik.
"Oh ya, oke. Jadi Suti itu namamu di kehidupan yang lain? Ya, sudah, nanti hubungi Tia aja. Aduh, gak puenak ancen nyeluk awakmu Tia".

untung ketua kelas dijanjiin bonus nilai.

dan pada siang harinya, tweet serem ini muncul di tab mention saya




ah nasibku (TTwTT)

tapi kemudian..


Aku ditawarin ngasdos XD *ngakak gulung-gulung gak ketulungan*
Oke. Semoga kesampean, GANBARIMASU! OSH! X')




anyway, I wanna thank God once more for this one


but still, I don't know what to do next (-_-;;)

Selasa, 19 Februari 2013

That's Life, I Guess

I guess, everyone got their own problem




But still, there's still something to laugh about Lol




Minggu, 17 Februari 2013

Before The Spring Comes, I'll Write This

Hello autumn wind

Hey, don't get me wrong
I know it's winter already, moreover, it's the end of winter

and yeah, call me whatever but I've moved on already
I just write this because I wanna say good-bye properly to the memories that fall within the leaves in autumn
and I write this because I want to. I just want to.
Okay. enough for the prolog.


Satu semester berlalu sejak aku nggak pernah sekelas sama kamu lagi
saking seringnya nggak lihat kamu, akhirnya aku sampai biasa
di tengah masa liburan yang aku habiskan dengan ngupil dan ngiler, tiba-tiba kamu muncul di hadapanku
makanya aku jadi kepikiran untuk nulis sesuatu

dulu aku milih masuk ke jurusan ini, di universitas ini, karena aku cuma mikir kalau aku harus dapet sekolah
seenggaknya aku dapet sekolah dulu, soal kualitas jurusan yang aku masukin itu bisa dipikir belakangan
kupikir awalnya aku nggak akan lama bertahan di jurusan ini
aku nggak bener-bener mempertaruhkan masa depanku di bidang ini, aku nggak berpikir bakal melakukan sesuatu yang berguna untuk jurusan atau fakultas - msuk organisasi atau ikutan demo, dan lagi aku nggak berpikir kalau bisa masuk sini adalah sesuatu yang keren - karena temen-temen SMA-ku kuliah di tempat keren yang jauh dari kota semua, rasanya imejnya jadi gitu

tapi tiba-tiba aku kenal kamu
dan aku langsung suka kamu
aku jadi semangat kuliah gara-gara kamu
aku nggak jadi berpikir buat ninggalin jurusan ini, karena berkat kuliah di sini, aku bisa ketemu kamu
aku jadi sering mengkhayal gimana kalau kamu jadi pacarku beneran

lama kelamaan, aku juga jadi sayang sama tempat ini, sama suasana ini, sama ilmu yang aku dapet di sini
lebih dari itu, temen-temen yang aku dapet di sini
pelajarannya, dosennya, semuanya aku suka
aku masih tetep mahasiswa yang kerjaannya kuliah-nangkring-pulang sih
tapi aku merasa bener-bener menyatu sama jurusan ini dan aku nggak mikir lagi mau pindah dari sini
aku akan mempertruhkan masa depanku dengan ilmu yang aku dapat di sini, mungkin aku juga akan berpikir untuk melakukan sesuatu yang berguna demi jurusan dan fakultas ini, dan yang pasti, aku merasa bisa masuk sini adalah hal yang keren banget.

ya, mungkin kamu memang agak berjasa dalam hal ini.
Aku yakin banyak temenku yang nggak paham kenapa aku bisa bangga kuliah di fakultas yang liftnya sempit dan ada jam malemnya ini.
dan mungkin akan terlalu panjang kalau aku sebut satu-satu hal apa yang bikin aku bahagia.
tapi kalau kamu jadi pacarku beneran, aku tinggal bilang, "berkat kuliah di sini, aku dapet pacar ganteng," dengan muka nista, aku yakin itu penjelasan yang singkat dan bisa dimengerti.

tapi sejak kita jarang ketemu, kadang aku jadi nggak se-suka itu sama kamu
kadang aku takut, kalau aku berhenti suka kamu, aku bakal kehilangan motivasi buat kuliah
aku takut move on, meskipun makin lama kelihatannya aku nggak ada harapan lagi bisa sama kamu
ya entah kenapa
aku mikir, aku terus mikir, apa ini yang terbaik
kalau aku terus jadiin kamu tujuanku, apa aku tetep bisa termotivasi kuliah
sampai akhirnya kamu beneran diambil orang lain dan nggak ada pilihan lain buat aku kecuali move on

dan aku kaget, ternyata aku sama sekali nggak kehilangan motivasi buat kuliah
aku sadar, waktu aku mikirin kamu sambil terus jalanin hidup, aku nemu banyak hal berharga
banyak sekali
aku punya teman-teman terbaik, aku punya komunitas yang keren
aku ketemu dosen yang asyik, dan aku menemukan banyak ilmu yang bakal aku cintai
aku berhasil membentuk sinergi dari ilmu yang aku dapat di komunitas dan di tempat kuliah
dan pada akhirnya keanggotaanku di komunitas bisa dapet restu dari orang tua-ku karena aku bisa membuktikan komunitasku bener-bener menunjang kuliahku

makanya, mulai sekarang aku bakal tetep berjuang.
aku nggak peduli sekalipun orang ngeliat aku nggak keren karena kuliah di sini.
jurusan ini sesuatu yang aku pilih sendiri, dan aku milih untuk menetap di sini.
aku bahagia di sini dan aku pengen berusaha memberikan yang terbaik.

Oke, terima kasih ya.
Besok semester baru dimulai dan ini pertama kalinya aku nggak berharap sama sekali apa kita bakal sekelas atau enggak.
tapi makasih lho.
Aku lega sudah sadar ternyata sumber semangatku kuliah yang utama bukan kamu.
Hahahaha.

Good-bye autumn wind
it doesn't matter how much I used to love you
even the autumn wind has its time to stop blowing, and then replaced
whether by the cold snow, the blossom flower, or the sparkling sunlight
even when I know I'll remember the memory when I replied your text in the raining afternoon in Makassar, while listening to Alice Nine's Niji no Yuki. Then you texted me back, told that it was better for me to enjoy my holiday than texted you.
even when my feeling towards you already change
I know I'll keep those memories we made, inside my short-term-memory's storage. Lol.


So long, Eiji. Nice to meet you.


Senin, 11 Februari 2013

Neeeeee!

Helloooooo~!!

tanpa terasa dua bulan lebih berlalu sejak saya terakhir kali posting di blog ini.
Ada banyak hal yang terjadi, pokoknya satu hal yang bisa saya jelaskan: sekarang saya lagi bahagia-bahagia-nya dengan komunitas saya yang namanya Mankai :D


Nah, berhubung ternyata lumayan banyak stalker blog saya yang minta saya terus nulis di blog ini, seperti Daneta, Arry Eka, dan Mas Onny (sebenernya cuma tiga), oke saya penuhi request mereka dan saya akan beusaha untuk lanjut nulis. Iyeeeeyyyy~~~~

Oke, sampai ketemu! XD



ngomong-ngomong aku baru menang quest lho (quest itu semacam lomba menggambar yang diadain buat anggota internal komunitas). Ini pendapat pribadi sih, tapi kayaknya gambarku sedikit berkembang :p